pple bakal menaikkan harga aplikasi dan in-app purchase (IAP) di toko aplikasi App Store pada awal bulan depan. Kenaikan tarif ini telah diberitahukan perusahaan kepada pihak pengembang dan akan diberlakukan di sejumlah pasar global.
Beberapa negara yang akan mengalami kenaikan tarif untuk biaya langganan aplikasi di App Store mencakup seluruh kawasan Eropa, sebagian negara di Asia dan Amerika Selatan. Perusahaan yang berbasis di Cupertino ini mencatat, Chili, Mesir, Jepang, Malaysia, Pakistan, Polandia, Korea Selatan, Swedia, dan Vietnam juga akan mengalami peningkatan harga.
Baca Juga :
Jual Saldo Paypal
Jual Beli Saldo Paypal
Saldo Paypal Terpercaya
Kenaikan tarif hanya akan mencakup harga aplikasi dan pembelian dalam aplikasi. Dengan kata lain, peningkatan harga tidak termasuk biaya langganan yang dapat diperpanjang secara otomatis. Apple menyebut, perubahan tarif tersebut berlaku mulai 5 Oktober 2022.
Seperti diketahui, produsen iPhone ini memang secara berkala menyesuaikan harga aplikasi di berbagai wilayah guna menyesuaikan pajak dan mata uang. Kenaikan ini juga dilakukan untuk menyesuaikan peraturan baru yang berada di wilayah tertentu.
Baca juga :
Jasa Pbn Premium
Jasa Pbn Berkualitas
Jasa Pbn
“Di Vietnam, kenaikan ini juga mencerminkan peraturan baru bagi Apple untuk mengumpulkan dan membayar pajak yang berlaku, yaitu pajak pertambahan nilai (PPN) dan pajak penghasilan badan (CIT) dengan tarif masing-masing 5 persen,” ujar juru bicara Apple, dilansir dari Apple Insider (22/9).
Baru-baru ini, Apple juga mulai mengeluarkan kebijakan baru terkait iklan di App Store. Perusahaan disebut mulai menghubungi pengembang untuk mendorong mereka membeli ruang iklan di App Store demi perluasan slot yang akan segera dilangsungkan.